Memang untuk menjadi orang baik, itu gak mudah, tapi bisa dilakukan. Karena pada dasarnya setiap orang memiliki kebaikan di dalam dirinya. Jadi semua orang memiliki refleks untuk berbuat baik. Tapi yang membedakannya adalah sabanyak apa, sebesar apa, sesering apa dia mengikuti instingnya untuk berbuat baik. Ada orang yang setiap dia memiliki insting untuk berbuat baik, let say, bantu orang, dia akan spontan melakukannya tanpa perlu alasan yang kuat. Tapi ada juga orang yang saat memiliki insting itu, dia melawannya. Karena di sisi lain dirinya dia mencoba mematahkan instingnya itu dengan, berpikir, orang itu tidak di kenal, jadi bukan tanggung jawabnya untuk membantu.
Menjadi Orang Baik Memang Akan Selalu Ada Lebih Banyak Cobaan
Ada beberapa yang seperti itu. Jadi pada dasarnya semua orang memiliki kebaikan pada dirinya. Tapi yang membedakan ada yang spontan mengikuti instingnya untuk berbuat baik dan ada yang menahannya. Dan untuk orang-orang yang mengikuti instingnya untuk berbuat baik, itu memang mereka akan lebih sering mengalami beberapa tekanan tertentu. Akan ada saja banyak cobaan. Seperti ada beberapa orang menjadi keenakan di bantu sampai jadinya gak tahu diri. Sampai jadi kadang semenah-menah. Dan saat kita tidak berbuat baik seperti biasanya. Tapi masih dalam konteks biasa aja, normal seperti orang pada umumnya. Orang yang pernah dibantu malah merasa kita berubah, dan jahat atau tidak baik.
Itu adalah salah satu cobaan bagi orang yang sering berbuat baik, dan ingin berbuat baik. Dan selain itu, cobaan lainnya akan ada saja ucapan orang, omongan orang yang mengatakan bahwa kita hanya mencari muka, mencari perhatian, pecicilan. Atau seperti ada udang di balik batu. Padahal sebenarnya kita melakukan itu tulus, gak ada ekspektasi apa-apa, gak ada tujuan tertentu. Hanya seperti sebuah refleks untuk berbuat baik, bersikap baik.
Sehingga untuk kita yang ingin berbuat baik, kita juga harus menguatkan mental kita untuk hal-hal tersebut. Untuk banyak judging dari orang-orang yang baik kita kenal, dari orang yang tidak kita kenal. Karena jika orang yang benar-benar dekat dengan kita, dan mengerti diri kita, yang tulus dengan kita, mereka akan mengerti itu.